Senin, 16 November 2009

Diklat 2

Alhamdulillah, pada hari ini Selasa, 22 Desember 2009 DKD HW Kwarda Surakarta telah membuka kegiatan "PENDIDIKAN DAN PELATIHAN" Dewan Kerja Daerah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kwartir Daerah Surakarta dengan tema "Membentuk kader Hizbul Wathan yang berkualitas dan berkomitmen serta memiliki loyalitas kepada persyarikatan Muhammadiyah. Kegiatan ini akan berlangsung dua tahap.

Tahap pertama di Surakarta pada tanggal 22 - 24 Desember 2009. Dan tahap kedua dilakukan di Segoro Gunung pada tanggal 26 - 28 Desember 2009. Kegiatan ini telah dipersiapkan secara matang oleh Panitia sejak 1,5 bulan yang lalu. Pada pukul 09.00 pagi tanggal 22 Desember 2009 Ketua Kwartir Daerah Hizbul Wathan Kota Surakarta, Bp. H. Mas Ahmad Dimyati, B.A. telah membuka secara resmi DIKLAT DKD II ini.

Upacara pembukaan dihadiri oleh 46 orang terdiri dari peserta, panitia, pengurus kwarda, dan 2 Tamu undangan dari Hizbul Wathan Kwartir Daerah Klaten.
Insya Allah, Diklat Ruangan yang berlangsung di Surakarta akan dilaksanakan dalam 3 tahap.
1. Tahap pertama pada tanggal 22 Desember 2009 dengan rincian sebagai berikut :
  • Materi 1 : Ibadah Praktis yang disampaikan oleh Ramanda H. Mas Ahmad Dimyati.
  • Materi 2 : Keislaman dan Kemuhammadiyahan oleh Ramanda Suyanto, S. Ag
  • Materi 3 : Ke-HW-an oleh Ramanda Drs. Parimin
2. Tahap kedua pada tanggal 23 Desember 2009 dengan rincian sebagai berikut :
  • Materi 4 : PPPK oleh Rmanda Saiful Arifin, S.Pd
  • Materi 5 : Kepanduan oleh Ramanda Dwi Suparwanto
  • Materi 6 : Survival oleh Ramanda Edy Eko Sunarno, S.E.
3. Tahap ketiga pada tanggal 24 Desember 2009 dengan rincian sebagai berikut :
  • Materi 7 : PBB oleh Ibunda Muvida
  • Materi 8 : Tata Upacara Penghela oleh Ramanda Bambang Sigid P., S.Pd dan Ramanda Mukmin
  • Materi 9 : Dinamika Kelmpok oleh Ramanda Muchsinun, S.Pd
Pada saat upacara pembukaan yang dihadiri oleh Pembina Hizbul Wathan se Kota Surakarta dan Pengurus Kwarada, Ketua Kwartir Daerah Hizbul Wathan Kota Surakarta, Bp. H. Mas Ahmad Dimyati mengatakan, "Kegiatan ini terlaksana karena hati nurani kita terusik, yaitu terusik dengan kegiatan - kegiatan para pemuda masa kini yang semakin merosot".

Beliau juga mengatakan bahwa kegiatan semacam ini Insya Allah akan membuat generasi penerus bangsa kita semakin membaik dan menjauhi narkoba serta pergaulan bebas. Sehingga semakin sering kita berlatih, maka semakin selamat pula para generasi penerus bangsa ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar